Perencanaan Persediaan Bahan Baku Fresh Fruit Pada PT. XYX Unit Denpasar

Penulis

  • Agnes Simbolon Universitas Udayana
  • I Wayan Gede Sedana Yoga Universitas Udayana

DOI:

https://doi.org/10.24843/JRMA.2024.v12.i02.p12

Kata Kunci:

Economic Order Quantity (EOQ), Re Order Point (ROP), Safety Stock (SS)

Abstrak

PT. XYZ adalah salah satu perusahaan yang telah memproduksi makanan untuk maskapai. Proses produksi akan berjalan jika memiliki persediaan bahan baku yang akan digunakan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui, bahan baku jenis fresh fruit apa saja yang memiliki permintaan tertinggi, mengetahui perencanaan dan perhitungan persediaan bahan baku, mengetahui stok pengaman dan titik pemesanan kembali bahan baku di PT. XYZ Unit Denpasar. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah  studi literatur, wawancara, observasi, praktik lapanganerta data dari perusahaan dalam mengumpulkan data primer dan sekunder. Alat analisis yang digunakan adalah aplikasi SAP dan Microsoft Excel dengan menggunakan metode Economic Order Quantity (EOQ) dan Re Order Point (ROP). Dengan menggunakan metode tersebut mendapatkan bahan baku fresh fruit buah semangka dengan hasil kuantitas optimal 375 Kg untuk tujuh kali pemesanan, buah nanas 443 Kg untuk sembilan kali pemesanan, sedangkan buah pepaya 392 Kg untuk delapan kali pemesanan. Melalui perhitungan Safety Stock dan Re Order Point, untuk bahan baku jenis fresh fruit yang memiliki stok pengaman paling tinggi berdasarkan histori permintaan yaitu buah pepaya Safety Stocknya 139 dan Re Order Pointnya 161, pada buah nanas memiliki Safety Stock 129 dan Re Order Pointnya 155, dan pada buah semangka memiliki Safety Stock 74 dan Re Order Pointnya 94.

Diterbitkan

2026-01-17

Terbitan

Bagian

Articles