MANAJEMEN KONFLIK DALAM SATUA BALI I BOTOL TEKEN I SAMONG

Authors

  • Ni Made Ayu Susanthi Pradnya Paramitha Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar

Keywords:

Manajemen, Konflik, Satua

Abstract

Dalam berbagai dinamika kehidupan, kemunculan konflik menjadi sesuatu yang sulit dihindari. Hal ini dipicu oleh berbagai faktor, salah satunya karena setiap makhluk pada dasarnya memiliki keinginan tertentu. Hasrat untuk memenuhi ragam keinginan tersebut ada yang sejalan, namun tidak jarang menuai suatu pertentangan. Pertentangan itu sendiri tidak hanya dapat timbul akibat interaksi individu dengan individu lain, namun dapat pula terjadi pada internal individu itu sendiri. Hal ini berkaitan dengan posisi setiap makhluk sebagai seorang individu yang sekaligus sebagai bagian dari ragam interaksi sosial. Fenomena ini sesungguhnya juga terefleksi pada cerita rakyat yang populer di kalangan masyarakat Bali atau yang lebih sering disebut satua. Cerita dengan kemasan sederhana namun mengandung nilai yang begitu kompleks ini hadir di tengah-tengah masyarakat dengan suguhan berbagai konflik menarik. Aksi dari para tokoh dalam menjalankan setiap insiden yang merujuk pada kemunculan konflik, pada akhirnya menjadi sebuah cerminan tentang gerak kehidupan, bahkan bisa dikatakan konflik yang terjadi dalam satua serupa dengan konflik yang terjadi pada masyarakat secara umum. Dengan ragam konflik tersebut, satua secara otomatis kemudian menarik berbagai siasat sebagai penyelesaian untuk keluar dari konflik yang terjadi. Dengan metode deskriptif kualitatif, juga dengan penerapan teori structural dan teori manajemen konflik, maka penelitian ini akan menelisik tentang konflik serta manajemen konflik yang digunakan oleh  tokoh dalam rangka penyelesaiannya.

Downloads

Published

2022-12-27