MENGENAL JATI DIRI, MENATA HARMONI KEHIDUPAN BERCERMIN DARI TEKS CARCAN JADMA DAN CARCAN WONG
Keywords:
Carcan Jadma dan Carcan Wong, ciri-ciri fisik, sifat baik-buruk, harmoni kehidupanAbstract
Penelitian ini menelisik teks lontar Carcan Jadma dan teks Carcan Wong sebagai sebuah literasi untuk mengenal jati diri seseorang agar mampu beradaptasi dan menuju harmonisasi dalam kehidupan bermasyarakat. Penelitian ini menggunakan data kualitatif yang diperoleh melalui studi pustaka. Pemerolehan data dilakukan dengan metode simak dibantu dengan teknik terjemahan dan catat. Analisis data dilakukan dengan metode deskriptif analitik dibantu dengan teknik induktif. Data ‘dibedah’ dengan teori hermeneutik untuk memeroleh penafsiran makna yang holistik. Penyajian hasil penelitian ini menggunakan metode informal dibantu teknik deskriptif. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini adalah kedua teks (lontar Carcan Jadma dan Carcan Wong) sama-sama menunjukkan ciri-ciri yang melekat pada fisik seseorang akan mencerminkan prilaku atau sifatnya. Dengan mengenal ciri-ciri fisik dan watak seseorang sebagaimana disebutkan oleh kedua teks tersebut, diharapkan seorang individu yang telah memiliki ciri fisik dengan ramalan karakter dan prilakunya baik agar tetap memertahankannya. Sebaliknya, yang memiliki ciri fisik dengan karakter dan sifat-sifat buruk agar mampu secara sadar diri untuk mengubah sifat buruk yang dimilikinya menjadi baik sehingga tercipta kehidupan yang harmonis di masyarakat.