Komposisi Kalimat Panjang: Problematika Kemampuan Menulis Bahasa Inggris Mahasiswa Non-Bahasa Inggris

Authors

  • Ni Ketut Alit Ida Setianingsih Sastra Inggris, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Udayana
  • I Gusti Ngurah Parthama Sastra Inggris, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Udayana
  • Ni Luh Kade Yuliani Giri Sastra Jepang, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Udayana

Abstract

Artikel ini membahas problematika kemampuan menulis bahasa Inggris yang dihadapi mahasiswa non-bahasa Inggris. Problematika menulis yang ditemui pada mahasiswa tersebut adalah membuat komposisi kalimat panjang. Komposisi kalimat panjang atau dikenal dengan kalimat majemuk dalam bahasa Inggris dapat menimbulkan berbagai permasalahan. Permasalahan yang muncul seperti ketidakterbacaan, ketiadaan pemahaman makna yang disampaikan, ide-ide yang bercampur, dan tentunya kekurangmampuan mahasiswa dalam penggunaan tanda baca maupun kata-kata hubung. Seperti halnya bahasa Indonesia, bahasa Inggris mempunyai bentuk sederhana dalam komposisi kalimat. Kalimat yang dipergunakan lebih dominan menggunakan struktur subyek-predikat-obyek dan keterangan. Penggunaan gabungan beberapa kalimat sangat terbatas. Sumber data diambil dari penugasan menulis mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Udayana. Data berupa esai singkat mengenai kondisi perekonomian Indonesia setelah pandemi Covid-19. Data diambil dengan cara stratified random sampling yaitu memilah sample dari ketiga program studi yang terdapat di Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Metode pengumpulan data dilakukan dengan dokumentasi. Metode itu ditunjang dengan teknik membaca rinci, memilah data, pencatatan, dan pengklasifikasian data. Metode analisa data dilakukan secara qualitatif. Data dianalisa secara deskriptif berdasarkan pada teori dan kajian terkait dengan pembelajaran terkait penulisan dalam bahasa Inggris dan kesalahan yang dilakukan. Temuan yang diperoleh adalah komposisi kalimat panjang menyebabkan informasi sulit dipahami. Selain itu, pemenggalan yang terjadi hanya ditandai dengan tanda baca atau kata-kata hubung. Komposisi kalimat panjang juga diakibatkan adanya pengaruh dari bahasa Indonesia sehingga menyebabkan makna atau ide yang hendak disampaikan justru lebih dekat dalam pemahaman bahasa Indonesia dibandingkan bahasa Inggris.

Downloads

Published

2023-12-27