ANALISIS DATA RECENCY, FREQUENCY DAN MONETARY (RFM) GUNA MELAKUKAN PENDEKATAN KEPADA KONSUMEN RALALI.COM

Authors

  • Andien Rachma Fadillah Udayana University
  • I Komang Ari Mogi
  • I Dewa Made Bayu Atmaja Darmawan

Keywords:

RFM Analysis, data, marketplace, konsumen, bisnis

Abstract

Analisis data recency, frequency dan monetary (RFM) merupakan teknik penting dalam bisnis untuk mengidentifikasi perilaku konsumen. RFM digunakan untuk memahami tiga dimensi perilaku konsumen, yaitu seberapa baru konsumen melakukan transaksi (Recency), seberapa sering konsumen melakukan pembelian (Frequency) dan seberapa banyak biaya yang dikeluarkan untuk melakukan transaksi (Monetary). Dalam konteks bisnis marketplace seperti Ralali.com, analisis RFM memiliki peran yang sangat penting dalam mengembangkan strategi bisnis pemasaran dan dapat menargetkan konsumen potensial untuk menjadi konsumen setia. Dengan menggunakan data pembelian dan transaksi konsumen di Ralali.com dapat mengidentifikasi konsumen yang setia dan berpotensi sehingga dapat meningkatkan pendapatan bisnis. Selain itu, analisis RFM juga dapat membantu dalam memahami preferensi konsumen sehingga dapat pula membantu dalam perancangan program konsumen yang lebih efektif.

Downloads

Published

2023-11-20