PENGEMBANGAN PROYEK MACHINE LEARNING PREDIKSI TUBERKULOSIS PADA KEGIATAN MBKM STUDI INDEPENDEN BERSERTIFIKAT DICODING 2021

Authors

  • Marissa Audina Universitas Udayana
  • Anak Agung Istri Ngurah Eka Karyawati Universitas Udayana
  • I Wayan Supriana Universitas Udayana

Keywords:

Tuberkulosis, Prediksi, Klasifikasi, Machine Learning, Chest X-Ray

Abstract

Kampus Merdeka merupakan bagian dari kebijakan Merdeka Belajar oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia yang memberikan kesempaatan bagi mahasiswa untuk mengasah kemampuan sesuai minat dan bakat dengan terjun langsung ke dunia kerja sebagai persiapan karier di masa depan. Salah satu program yang ditawarkan adalah Merdeka Belajar Kampus Merdeka Studi Independen Bersertifikat (MBKM SIB) pada PT. Presentologics Dicoding Indonesia. Satu dari empat paket belajar yang disediakan adalah paket Pengembang Machine Learning dan Front-End Web. Machine learning terus berkembang setiap tahunnya dan semakin banyak diimplementasikan di berbagai bidang industri, salah satunya adalah bidang kesehatan. Pada proyek akhir dari kegiatan MBKM SIB Dicoding ini, telah dikembangan proyek machine learning yaitu proyek prediksi penyakit tuberkulosis berdasarkan data gambar chest x-ray yang dapat mengklasifikasikan dan memprediksikan data chest x-ray ke dalam dua kategori yaitu normal dan tuberkulosis. Proyek ini diharapkan dapat membantu dokter atau tenaga ahli kesehatan sebagai pendukung keputusan dalam proses diagnosis penyakit tuberkulosis melalui citra chest x-ray pasien. 

Downloads

Published

2023-02-27