PENGEMBANGAN APLIKASI GITHUB CV GENERATOR BERDASARKAN DATA GITHUB USER UNTUK KEPENTINGAN PEMBUATAN CV PROGRAMER

Authors

  • I Kadek Anom Sukawirasa Putra Universitas Udayana
  • Ida Bagus Made Mahendra Universitas Udayana
  • Anak Agung Istri Ngurah Eka Karyawati Universitas Udayana

Keywords:

Github, CV, Nama Pengguna, Data, GitHubRestAPI, RestAPI

Abstract

Pelaksanaan Kegiatan Praktek Kerja Lapangan Program Studi Informatika penulis dilaksanakan di PT. Solusi Anak Sakti. Solusi Sakti merupakan sebuah PT. yang bergerak di bidang jasa pembuatan aplikasi (software house) untuk lembaga keuangan. Dalam pelaksanaannya penulis mendapati fenomena programmer kurang percaya diri akan kemampuannya karena belum pernah terjun langsung ke dunia kerja. CV adalah hal pertama yang dilihat perusahaan dari diri seorang pelamar saat melamar sebuah pekerjaan, lewat CV itulah perusahaan mendapat kesan pertama mengenai kita. Pembuatan CV secara manual memerlukan waktu yang tidak sedikit, apalagi untuk seorang programmer, diharuskan untuk memberikan penjelasan project yang pernah dibuat sebelumnya. Salah satu penyedia layanan hosting kode adalah Github. GitHub menyediakan Rest API yang memungkinkan akses ke informasi tentang proyek melalui permintaan HTTP. Data yang didapat dapat berupa biodata user, repositories serta aktivitas user. Untuk menangani masalah tersebut penulis membuat sebuah aplikasi yang dapat menghasilkan CV berdasarkan data dari GitHub user.

Downloads

Published

2023-02-27